LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN
KEGIATAN MALAM KEAKRABAN WARGA RW 50
DUSUN JITENGAN, BALECATUR, GAMPING, SLEMAN
TANGGAL, 31 DESEMBER 2017
KEGIATAN MALAM KEAKRABAN WARGA RW 50
DUSUN JITENGAN, BALECATUR, GAMPING, SLEMAN
TANGGAL, 31 DESEMBER 2017
A. Latar Belakang
Pola kehidupan masyarakar di lingkungan perumahan yang cenderung individualistik menyebabkan kurang adanya keakraban antarwarga yang tidak terlalu dekat dengan tempat tinggalnya.
Mengingat keakraban sangat dibutuhkan untuk membangun kehidupan bermasyarakat yang lebih ayem, tentrem, maka diperlukan sarana yang dapat membangun keakraban antarwarga di tingkat Rukun Warga (RW).
Bertitik tolak dati permasalahan tersebut pada nomor 1-2, maka muncul gagasan untuk menyelenggarakan kegiatan Malam Keakraban bertepatan dengan akhir tahun 2017.
B. Tujuan:
1. Menyediakan sarana untuk bertemunya Warga RW 50 guna menjalin keakraban.
2. Meningkatkan pengetahuan dan menambah pengalaman warga mengenai pentingnya hidup bersosialisasi melalui permainan yang mendidik.
C. Bentuk Kegiatan:
Malam Keakraban diisi dengan Melakukan Permainan mendidik.
D. Tahapan Pelaksanaan:
1. Merumuskan gagasan. Pada bulan November 2017, Seksi Pendidikan dan Kepemudaan melakukan diskusi bersama dengan Ibu Nunik dan Bapak dr. Dharmawan Lingga (Ketua RW 50) mengenai gagasan untuk menyelenggarakan malam keakraban. Pertemuan itu menghasilkan kesepekatan untuk mengadakan malam keakraban dengan acara permainan yang mendidik. Lalu disepekati untuk minta bantuan ke Bapak Imam Pujiraharjo dari RW 44 yang sudah terbiasa mengadakan outbond.
2. Menghubungi Pak Imam. Setelah disepakati jenis kegiatannya, Seksi Pendidikan dan Ibu Nunik(Ketua Umum PKK RW 50) sowan Pak Imam untuk konsultasi mengenai acara yang akan dilakukan dan meminta kesediaan beliau untuk membantu dalam pelaksanaan outbond. Ternyata beliau menyanggupi membantu.
3. Pembentukan Panitia. Pada Sabtu, 16 Desember 2017 di Balai RW. Dalam acara itu yang diundang adalah semua pemuda, remaja, dan para ketua RT di RW 50. Pertemuan menghasilkan susunan acara sebagai berikut:
- Ketua : Mahendra
- Pendamping Ketua : Ibu Titi Mulyani & Bpk. Anton
- Sekretaris : Cora Kristin (Rara)
- Pendamping Sekret : Ibu Nining Istiningsih
- Bendahara : Alfian
- Pendamping Bend. : Bpk. Harsono
- Seksi Acara : Putri, Afid, dan Nisa
- Pendamping Sie Ac. : Mbak Anjar
- Pendamping MC : Bpk. Herry Isdiyanto
- Seksi konsumsi : Ibu-ibu PKK dari 3 RT
- Penyaji Konsumsi : Yoga dan Wahyu (RT 06)
Galang dan Raka (RT 07)
Hoho dan Fajri (RT 11)
- Seksi Perlengkapan : Bpk. Triyono, Bpk. Wisnu, Bpk Anton. Dari remaja: Nusa, Win, Dio dan Jidan.
- Humas & Dok. : Amos Kakisina
4. Persiapan Acara. Untuk kelancaran pelaksanaan acara, pada tanggal 29 Desember dilakukan kerja bakti membersihkan rumput, dsb di Lapangan RW 50 dan sekitarnya. Kemudian, tanggal 30 Desember sore dilakukan pemasangan tenda.
5. Pelaksanaan kegiatan. Malam keakraban dengan tema: “Gayeng Bareng, Dolanan Sehat Warga RW 50” yang berlangsung tanggal 31 Desember 2017, semula direncanakan mulai pukul 20.00 ternyata molor sehingga acara baru dapat dimulai pukul 20.30-an. Acara dipandu oleh MC yang terdiri dari tiga oang, yaitu: Putri, Afid, dan Alfian. Acara dimulai dengan sambutan Ketua RW 50 Bapak dr. Dharmawan Lingga. Usai sambutan, semua warga dipersilahkan makan malam dan menikmati snack. Selesai makan malam kemudian dilanjutkan permainan edukatif yang dipimpin oleh Bapak Imam dan dua orang temannya dari PT Merapi Outbond, yaitu Bapak Eddy dan Bapak Bambang. Warga yang mengikuti permainan sekitar 60-65 orang karena waktu itu dibagi 5 kelompok dan masing-masing kelompok ada yang anggotanya sampai 13 orang. Selain itu, banyak juga warga yang hadir di lokasi,tetapi tidak ikut bermain, melainkan hanya sebagai penonton. Permainan edukasi berlangsung sampai sekitar pukul 23.30 WIB.
Setelah itu ada pertunjukkan ketangkasan dari Sdr. Angga warga RT 07. Selesai acara, dilanjutkan pembongkaran dan pengembalian tenda.
E. Pembiayaan:
1. Pengeluaran
a. Transport Fasilitator 2 orang Rp 400.000,-
b. Spanduk Rp 120.000,-
c. Perlengkapan acara Rp 150.000,-
____________________________________________________
Total pengeluaran cash Rp 670.000,-
2. Sumber dana:
a. Dari Kas RW Rp 400.000,-
b. Donatur Rp 120.000,-
c. PKK RW 50 Rp 150.000,-
Total Pemasukan Rp 670.000,-
3. Lain-lain:
Kebutuhan mengenai konsumsi ditanggung oleh masing-masing PKK RR. Adapun konsumsi yang dimaksud, terdiri dari:
a. Nasi sebak 210 bungkus
b. Minuman teh 5 jumbo
c. Minuman Aqua 3 dos
d. Snack
F. Penutup
Demikian Laporan ini kami susun sebagai bentuk pertanggungjawaban atas penyelenggaraan Malam Keakraban Warga RW 50 Dusun Jitengan, Balecatur, Gamping, Sleman pada 31 Desember 2017.
Jatisawit, 20 Januari 2018
Mengetahui:
Ketua RW 50: Dharmawan Lingga
Seksi Pendidikan: Titi Mulyani
Seksi Kepemudaan: Anton Sus AD
Tidak ada komentar:
Posting Komentar